Mempawah - Banjir akibat luapan sungai Mempawah kembali merendam sejumlah wilayah kecamatan di Kabupaten Mempawah. Satu diantaranya yang tidak luput dari musibah tersebut adalah Pengadilan Negeri Mempawah. Banjir mulai menggenang di Gedung Pengadilan Negeri yang terletak di Provinsi Kalimantan Barat ini sejak Rabu (22/01/2025).
“Meskipun air yang tergenang tidak terlalu dalam, namun kondisi ini mengakibatkan terganggunya akses menuju ke ruang sidang. Pengadilan akan terus mengupayakan supaya pelayanan terhadap masyarakat tidak terganggu walau dalam kondisi banjir,” ungkap Ketua Pengadilan Negeri Mempawah, Dr. Abdul Aziz, S.H., M.Hum. (SEG, AL).