Cari Berita

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Berantas Korupsi, PN Tobelo Gelar Public Campaign

Hendra Wahyudi Hakim PN Tobelo - Dandapala Contributor 2025-03-14 08:25:07
Dok. PN Tobelo


Tobelo-Kab. Halmahera Utara. Sebagai wujud kesungguhan dan komitmen untuk terus mengupayakan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) & Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Pengadilan Negeri (PN) Tobelo menyelenggarakan Public Campaign bertempat di Jalan Siswa, Desa Gamsungi, Kecamatan Tobelo, pada Kamis (13/03/2025).

Dipimpin oleh Ketua PN Tobelo, R. Muhammad Syakrani, kegiatan ini diikuti seluruh aparatur PN Tobelo, mulai dari Wakil Ketua, Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Para Pejabat Struktural, Para Pejabat Fungsional, serta PPNPN.

Sebagai bagian dari kampanye, dilakukan pemasangan banner yang menunjukkan semangat anti korupsi, pembagian stiker bertema anti korupsi, anti kolusi, dan gratifikasi, serta pembagian brosur layanan yang menginformasikan di antaranya mengenai besaran biaya. Selain itu karena kegiatan ini dilaksanakan bertepatan dengan bulan suci Ramadhan, dilakukan pula pembagian takjil untuk berbuka puasa kepada pengendara yang melintas.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar tidak terlibat dalam praktik korupsi, termasuk gratifikasi dan suap. Hal ini sekaligus juga menunjukkan komitmen pengadilan untuk bekerja sama dengan masyarakat dalam menjaga integritas sistem peradilan”, ungkap Muhammad Syakrani.

Dalam kesempatan tersebut Ketua PN Tobelo juga menekankan pentingnya pengadilan sebagai pelindung masyarakat dan bukan sebagai institusi yang mencederai hukum. “Saya berharap bahwa kegiatan ini bisa membawa manfaat, terutama di bulan suci Ramadan, dan menjadi berkah bagi semua pihak yang terlibat”, ujarnya.

Erens Malicang yang turut berpartisipasi dalam pembagian takjil, mengungkapkan apresiasi terhadap kegiatan ini. “Saya berharap agar PN Tobelo semakin berkembang dan terus berupaya memberantas kejahatan di Halmahera Utara dan seluruh Indonesia” ucapnya yang juga mahasiswa Universitas Halmahera tersebut.

“Melalui acara ini, PN Tobelo menunjukkan komitmennya untuk menciptakan lingkungan peradilan yang bersih dan bebas dari praktik korupsi serta menjalin hubungan baik dengan masyarakat,” tutup Muhammad Syakrani.

Untuk Mendapatkan Berita Terbaru Dandapala Follow Channel WhatsApp Ganis Badilum MA RI: Ganis Badilum