Cari Berita

PN Sumedang Melaksanakan Simulasi Keadaan Darurat Kebakaran

administrator - Dandapala Contributor 2025-02-14 13:30:38

Sumedang - Jumat tanggal 14 Februari 2025 Pengadilan Negeri Sumedang melaksanakan simulasi penanggulangan dan pencegahan bencana kebakaran. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Sumedang Hera Polosia Destiny.

Dalam kegiatan ini diberikan sosialisasi oleh Yan Yan Herdiana selaku Pelaksana Dinas Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Pada Dinas Kebakaran Kabupaten Sumedang.

Menurut Desca Wisnubrata selaku Jurubicara Pengadilan Negeri Sumedang, kegiatan ini digagas oleh Tim Manajemen Resiko Pengadilan Negeri Sumedang sebagai bentuk mitigasi penanggulangan dan pencegahan kebakaran di kantor Pengadilan Negeri Sumedang. Dalam kegiatan ini selain sosialisasi, juga dilaksanakan praktik pemadaman api ringan dan Simulasi Keadaan Darurat (Fire Drill Simulation Report) selain itu pihak dari Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Sumedang juga melakukan pengecekan terhadap apar dan sistem tanggap bencana pada Pengadilan Negeri Sumedang.

Dalam simulasi keadaan darurat, dilakukan skenario kebakaran pada gedung pengadilan dimana masing-masing peserta diberikan peranan masing-masing. Simulasi ini dibuat seolah-olah ada korban yang terjebak dalam kebakaran dimana petugas diwajibkan untuk menyelamatkan korban tersebut menggunakan tandu dengan dibantu oleh petugas P3K. Kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Hakim dan pegawai pada pengadilan negeri sumedang dimana dengan adanya kegiatan ini diharapkan seluruh aparatur pengadilan negeri sumedang dapat menangani dan melakukan pertolongan pertama jika ada bencana kebakaran. (Zulfikar Berlian)