Cari Berita

Menyambut HUT IKAHI KE-72, IKAHI Cabang Stabat Adakan Bakti Sosial

IKAHI Cabang Stabat - Dandapala Contributor 2025-03-07 14:40:42
IKAHI Cabang Stabat Dok. Istimewa

Stabat- Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI), IKAHI Cabang Stabat melaksanakan kegiatan Bakti Sosial ke Pondok Pesantren Rabbani, yang beralamat di Jl. T.M. Sech Dusun III Desa Pantai Gemi, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Jumat (7/3/2025).

Tujuan IKAHI Cabang Stabat datang berkunjung ke Pondok Pesantren Rabbani untuk bersilaturahim dan wujud kepedulian kepada sesama dalam memperingati HUT IKAHI, ujar Kurniawan yang mewakili IKAHI Cabang Stabat ketika memberikan sabutan. 

Bakti Sosial ini juga dihadiri oleh Lusi Emi Kusumawati, S. H., M. H. sebagai Ketua PN Stabat, Abraham Van Vollen Hoven Ginting, S.H., M.H. Wakil Ketua PN Stabat serta Para Hakim PN Stabat. Hadir juga Ustadz Rahmadi Ar-Rasyid yang mewakili Pimpinan Pondok Pesantren Rabbani.


Kurniawan juga berharap agar para santri mendoakan IKAHI Cabang Stabat diberikan kesehatan dan dimudahkan dalam menjalankan tugas. Tak lupa Ia juga berpesan agar para santri agar terus giat semangat belajar baik akademis, ilmu keagamaan, maupun dalam bersosialisasi. 

“Kami sampaikan terima kasih atas kedatangan serta bantuan yang diberikan oleh IKAHI Cabang Stabat. Kami juga mendoakan agar IKAHI Cabang Stabat dalam melaksanakan pekerjaan diberikan kelancaran serta senantiasa bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa”, Ucap Rahmadi Ar-Rasyid.

Kurniawan juga mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan Pondok Pesantren dan juga para santri yang telah menerima rombongan IKAHI Cabang Stabat dengan baik.  

Pondok Pesantren Rabbani sendiri memiliki 35 santri yang berasal dari berbagai daerah seperti Aceh, Padang, dan wilayah sekitar Kabupaten Langkat.

Untuk Mendapatkan Berita Terbaru Dandapala Follow Channel WhatsApp Ganis Badilum MA RI: Ganis Badilum